Tim Puma Polres Sumbawa Barat Kembali Bekuk Pelaku Curanmor
PENAJURNAL.COM Sumbawa Barat - Tim Puma Polres Sumbawa Barat berhasil membekuk pelaku kasus tindak pidana curanmor di wilayah Kecamatan Taliwang, Selasa (9/3).
Kasat Reskrim Polres Sumbawa Barat Iptu Hilmi Manossoh Prayugo SIK melalui Paur Subbag Humas Ipda Eddy Sobandi SSos menjelaskan, penangkapan pelaku dari hasil pengembangan penangkapan sebelumnya yaitu PR yang diduga curanmor, Senin (8/3).
Setelah dikembangkan, Tim Puma berhasil membekuk seorang pria berinisial SP (29) warga Lingkungan Bosok Kelurahan Menala, Kecamatan Taliwang.
"Tim kembali menangkap satu pelaku dari hasil pengembangan penangkapan pertama," ungkap Eddy di Taliwang, Rabu.
Eddy mengungkapkan, kejadian curanmor terjadi pada 21 Desember 2020 di Kos-kosan Erna Kelurahan Menala, Kecamatan Taliwang, Kabupaten Sumbawa Barat.
Sebelum melakukan penangkapan Tim Puma Polres Sumbawa Barat mendapatkan informasi dari masyarakat bahwa ada orang yang melakukan pencurian sepeda motor, sesuai Laporan Polisi Nomor : LP/58/III/2021/NTB/Res KSB, Tanggal 08 Maret 202.
"Kemudian tim puma melakukan penyelidikan dan pada saat di jalan raya taliwang pelaku melintas menggunakan sepeda motor dan kemudian dikejar oleh tim puma dan setelah itu pelaku diamankan di rumah temannya dan barang bukti berupa 1 ( satu ) Unit Sepeda Motor Merek SUZUKI SATRIA FU diamankan," ungkapnya.
Selanjutnya Tim puma yang dipimpin oleh Brigadir I Nengah Sumarta langsung mengamankan pelaku tanpa perlawanan, kemudian Tim puma membawa pelaku dan barang bukti ke Mako Sat Reskrim Polres Sumbawa Barat untuk dilakukan proses penyidikan.
(Cahyadi)
Follow & Subscribe
BERITA POPULER
-
Kapal Roro KMP Wira Loewisa milik PT Wira Jaya Loewisa Sandar perdana di pelabuhan telaga punggur batam Batam Penajurnal.id // Kabar Gembi...
-
peristiwa penganiayaan yang diduga dilakukan krew kmp lome terhadap penumpangnya sendiri belum menemukan titik penyelesaian, pasal mulai dar...
-
Batam penajurnal.id -// selama bergulirnya kasus pembunuhan brigadir novriyansah yosua hutabarat oleh Sambo cs di persidangan,pada saat...
-
Rusaknya tatanan kota disebabkan banyaknya proyek yang terkesan kebal hukum yang tidak memikirkan lingkungan berakibat fatal bagi masyarakat...
-
Foto :kondisi lori bongkar barang logistik dipelabuhan sebelum melanjutkan perjalanan menuju tanjung pinang Batam penajurnal.id / ...
-
PENAJURNAL.COM Sumbawa Barat – Tim Opsnal Sat Resnarkoba Polres Sumbawa Barat mengamankan dua pemuda yang diduga memiliki narkoba jenis sabu...
-
Ket Foto:crew KMP LOME paksa turun penumpang yang sudah memiliki tiket Mengkapan Penajurnal.id // Kisruh pelayanan penyeberangan di Pelab...
-
PENAJURNAL.COM BATAM- lembaga karate-do Indonesia (Lemkari), salah satu olah raga belah diri yang ada di kepulauan riau khususnya kota ba...
-
ket foto:kondisi terkini di pelabuhan PT asdp Ferry Indonesia Telaga Punggur batam,banyak penumpang pejalan kaki tidak mendapatkan tiket pen...
-
Bea Cukai Batam kembali memperkuat pengawasan di jalur laut dan pelabuhan dengan melakukan tiga penindakan terhadap sarana pengangkut serta ...


No comments:
Post a Comment