Personil Polres Sumbawa dan Jajaran Laksanakan Vaksinasi Covid-19 Tahap Pertama
PEBAJURNAL.COM Sumbawa Besar --Anggota Polri dan PNS yang bertugas di Polres Sumbawa dan Jajaran mulai menjalani vaksinasi covid-19 tahap pertama yang dilaksanakan di Poliklinik Polres Sumbawa, Senin (08/03/21) pagi.
Kapolres Sumbawa AKBP Widy Saputra S.IK, MH., melalui Kasubag Humas Akp Sumardi S.Sos menyampaikan bahwa proses vaksinasi ini wajib dilaksanakan oleh seluruh personel Polres Sumbawa dan berlangsung secara bertahap.
“Untuk giat vaksinasi covid-19, telah dijadwalkan dan untuk tahap pertama ini diutamakan bagi personel yang lebih banyak bertugas dilapangan terutama para Bhabinkamtibmas" Ujarnya.
Sebelum mengikuti vaksin, personil di screening terlebih dahulu oleh petugas medis, dengan tujuan memastikan orang yang akan divaksin sudah siap dan kondisilnya dalam keadaan sehat.
Proses vaksinasi diawali dengan pendaftaran dengan menunjukan KTP, dilanjutkan dengan screening kesehatan peserta vaksinasi. Apabila peserta tidak memiliki gangguan kesehatan maka akan dilakukan penyuntikan vaksin dan selanjutnya menunggu kurang lebih 30 menit untuk observasi hasil vaksinasi. Bagi mereka yang tidak memenuhi syarat itu, maka tidak bisa mendapatkan suntikan atau ditunda.
"Untuk vaksinasi polres jajaran akan menyesuaikan dengan dropping vaksin dari Dinas Kesehatan" Ucapnya.
Kasubag Humas juga menambahkan bahwa selain di Poliklinik Polres Sumbawa, kegiatan vaksinasi juga dilaksanakan oleh Personel Polsek Jajaran dimasing-masing Puskesmas Kecamatan.
(Cahyadi)
Follow & Subscribe
BERITA POPULER
-
Kapal Roro KMP Wira Loewisa milik PT Wira Jaya Loewisa Sandar perdana di pelabuhan telaga punggur batam Batam Penajurnal.id // Kabar Gembi...
-
peristiwa penganiayaan yang diduga dilakukan krew kmp lome terhadap penumpangnya sendiri belum menemukan titik penyelesaian, pasal mulai dar...
-
Batam penajurnal.id -// selama bergulirnya kasus pembunuhan brigadir novriyansah yosua hutabarat oleh Sambo cs di persidangan,pada saat...
-
Ket Foto:crew KMP LOME paksa turun penumpang yang sudah memiliki tiket Mengkapan Penajurnal.id // Kisruh pelayanan penyeberangan di Pelab...
-
Rusaknya tatanan kota disebabkan banyaknya proyek yang terkesan kebal hukum yang tidak memikirkan lingkungan berakibat fatal bagi masyarakat...
-
ket foto:kondisi terkini di pelabuhan PT asdp Ferry Indonesia Telaga Punggur batam,banyak penumpang pejalan kaki tidak mendapatkan tiket pen...
-
PENAJURNAL.COM Sumbawa Barat – Tim Opsnal Sat Resnarkoba Polres Sumbawa Barat mengamankan dua pemuda yang diduga memiliki narkoba jenis sabu...
-
Rendang cempedak makanan khas Jambi khususnya Kabupaten Kerinci. (Foto: Dok. Facebook/Kt Homemade Sambal) JAMBI - Penajurnal.id | Masakan...
-
Foto :kondisi lori bongkar barang logistik dipelabuhan sebelum melanjutkan perjalanan menuju tanjung pinang Batam penajurnal.id / ...
-
Barang bukti hasil penindakan Bea cukai batam Batam, Penajurnal.id // Komitmen Bea Cukai Batam dalam memberantas rokok ilegal ke...


No comments:
Post a Comment