Pariwisata Gili Matra mulai Menggeliat, Polisi Perketat Prokes 5M
PENAJURNAL.COM LOMBOK UTARA - Pariwisata di Gili Matra (Meno, Air, dan Trawangan) Lombok Utara (Lotara) terlihat mulai menggeliat, seiring meningkatnya kunjungan wisatawan mancanegara (wisman). Menyikapi fenomena tersebut Polres Lotara standby-kan personel, guna mengawal dan pengetatan penerapan protokol kesehatan (prokes) Corona Virus Disease 2019 (Covid-19).
Kapolres Lotara melalui Paur Humas Bripka Wiswakarma, Rabu (10/3/2021), ditemui di Pelabuhan Penyeberangan Bangsal Kecamatan Pemenang mengungkapkan, pengetatan Prokes Covid-19 itu dilakukan mengingat wisman mulai berdatangan ke Gili Matra. Dimana dari hasil pemantauan, beberapa wisman berkunjung ke Gili Matra menggunakan fast boat (kapal cepat) Istina 03 dan Ekajaya 25.
"Kedatangan mereka kita pantau dan sambut dengan penerapan prokes 5M," ujarnya.
Disebutkan, setidaknya ada sekitar 50-an wisman yang turun dari dua fast boat di Gili Trawangan. Dimana menurut Wiswa, kedatangan para wisman itu juga akan mengunjungi dua gili lainnya. Bahkan dimungkinkan akan berwisata ke destinasi-destinasi lain di Pulau Lombok.
"Diperkirakan kedatangan wisman ini akan terus bertambah setidaknya sampai tanggal 13 besok. Dimana kita semua tahu, di Bali akan melaksanakan Nyepi," katanya.
"Kepolisian sudah memeriksa dokumen perjalan mereka, termasuk kelengkapan administrasi perjalanan sesuai prokes. Kita apresiasi, para wisman memiliki dokumen lengkap," imbuhnya.
Dijelaskan, selain memantau kedatangan wisman polisi yang standby juga terus mengimbau dan mengingatkan warga, agar tetap mematuhi Prokes Covid-19 seperti memakai masker, mencuci tangan pakai sabun di air mengalir, menjaga jarak, membatasi mobilitas dan interaksi, dan menghindari kerumunan (5M).
"Kami ingatkan juga wisman dan masyarakat, agar taat prokes terlebih pada program Kampung Sehat Jilid II ini," tutupnya.
(Cahyadi)
Follow & Subscribe
BERITA POPULER
-
Kapal Roro KMP Wira Loewisa milik PT Wira Jaya Loewisa Sandar perdana di pelabuhan telaga punggur batam Batam Penajurnal.id // Kabar Gembi...
-
peristiwa penganiayaan yang diduga dilakukan krew kmp lome terhadap penumpangnya sendiri belum menemukan titik penyelesaian, pasal mulai dar...
-
Batam penajurnal.id -// selama bergulirnya kasus pembunuhan brigadir novriyansah yosua hutabarat oleh Sambo cs di persidangan,pada saat...
-
Rusaknya tatanan kota disebabkan banyaknya proyek yang terkesan kebal hukum yang tidak memikirkan lingkungan berakibat fatal bagi masyarakat...
-
Foto :kondisi lori bongkar barang logistik dipelabuhan sebelum melanjutkan perjalanan menuju tanjung pinang Batam penajurnal.id / ...
-
PENAJURNAL.COM Sumbawa Barat – Tim Opsnal Sat Resnarkoba Polres Sumbawa Barat mengamankan dua pemuda yang diduga memiliki narkoba jenis sabu...
-
Ket Foto:crew KMP LOME paksa turun penumpang yang sudah memiliki tiket Mengkapan Penajurnal.id // Kisruh pelayanan penyeberangan di Pelab...
-
PENAJURNAL.COM BATAM- lembaga karate-do Indonesia (Lemkari), salah satu olah raga belah diri yang ada di kepulauan riau khususnya kota ba...
-
ket foto:kondisi terkini di pelabuhan PT asdp Ferry Indonesia Telaga Punggur batam,banyak penumpang pejalan kaki tidak mendapatkan tiket pen...
-
Bea Cukai Batam kembali memperkuat pengawasan di jalur laut dan pelabuhan dengan melakukan tiga penindakan terhadap sarana pengangkut serta ...


No comments:
Post a Comment