MEMBANGUN ZONA INTEGRITAS SATROL LANTAMAL IV TANDA TANGAN FAKTA INTEGRITAS
PENAJURNAL.COM TANJUNGPINANG – Dalam rangka membangun Zona Integritas (ZI) menuju Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM) di Lingkungan Lantamal IV, Satuan Kapal Patroli Pangkalan Utama TNI Angkatan Laut IV (Satrol Lantamal IV) Tanjungpinang menggelar penandatanganan Fakta Integritas terhadap jajarannya yang berlangsung di Kantor Satrol Lantamal IV Jl. Yos Sudarso No.1 Batu Hitam Tanjungpinang Kepri, Rabu sore (10/3/2021).
Acara penandatanganan tersebut dipimpin langsung oleh Komandan Satrol Lantamal IV Tanjungpinang Letkol Laut (P) Arif Prasetyo I, S.E., yang diikuti oleh Para Komandan KRI, Komandan KAL, Komandan Patkamla serta Komandan Sea Rider.
Kepala Dinas Penerangan Lantamal IV (Kadispen Lantamal IV) Mayor Marinir Saul Jamlaay mengatakan “Lantamal IV Tanjungpinang berdasarkan Surat Telegram Waksal selaku Ketua Pelaksana Reformasi Birokrasi TNI Angkatan Laut Nomor : ST/111/2021 tanggal 22 Februari 2021, bersama Satuan Kerja lainnya dibawah jajaran TNI Angkatan Laut ditunjuk sebagai Satuan Kerja Zona Integritas TNI Angkatan Laut,” ungkapnya.
Kadispen Lantamal IV juga mengatakan “Berdarkan Surat Telegram tersebut maka Satker-satker yang berada dibawah jajaran Lantamal IV akan menyambut baik, sehingga kita berupaya dengan sekuat tenaga membangun Zona Integritas dilingkungan Lantamal IV, agar nantinya akan mendapat penilaian dari Kemenpan RB RI yaitu WBK dan WBBM,” jelasnya.
“Kita juga mengajak publik untuk berpartisipasi aktif dan bekerjasama dalam menilai segala kinerja Lantamal IV Tanjungpinang, karena segala kinerja Lantamal IV publik yang merasakan langsung, sehingga pada akhir kinerja Lantamal IV kedepan akan semakin lebih baik,” pungkas Kadispen Lantamal IV.(@dispen_lantamal iv)
Redaksi.
Follow & Subscribe
BERITA POPULER
-
Kapal Roro KMP Wira Loewisa milik PT Wira Jaya Loewisa Sandar perdana di pelabuhan telaga punggur batam Batam Penajurnal.id // Kabar Gembi...
-
peristiwa penganiayaan yang diduga dilakukan krew kmp lome terhadap penumpangnya sendiri belum menemukan titik penyelesaian, pasal mulai dar...
-
Rusaknya tatanan kota disebabkan banyaknya proyek yang terkesan kebal hukum yang tidak memikirkan lingkungan berakibat fatal bagi masyarakat...
-
Batam penajurnal.id -// selama bergulirnya kasus pembunuhan brigadir novriyansah yosua hutabarat oleh Sambo cs di persidangan,pada saat...
-
Foto :kondisi lori bongkar barang logistik dipelabuhan sebelum melanjutkan perjalanan menuju tanjung pinang Batam penajurnal.id / ...
-
PENAJURNAL.COM Sumbawa Barat – Tim Opsnal Sat Resnarkoba Polres Sumbawa Barat mengamankan dua pemuda yang diduga memiliki narkoba jenis sabu...
-
Ket Foto:crew KMP LOME paksa turun penumpang yang sudah memiliki tiket Mengkapan Penajurnal.id // Kisruh pelayanan penyeberangan di Pelab...
-
PENAJURNAL.COM BATAM- lembaga karate-do Indonesia (Lemkari), salah satu olah raga belah diri yang ada di kepulauan riau khususnya kota ba...
-
ket foto:kondisi terkini di pelabuhan PT asdp Ferry Indonesia Telaga Punggur batam,banyak penumpang pejalan kaki tidak mendapatkan tiket pen...
-
Bea Cukai Batam kembali memperkuat pengawasan di jalur laut dan pelabuhan dengan melakukan tiga penindakan terhadap sarana pengangkut serta ...


No comments:
Post a Comment