Polresta Barelang Gencarkan Patroli KRYD, Tekan Gangguan Kamtibmas di Batam
Apel tersebut diikuti oleh 25 personel gabungan yang berasal dari berbagai satuan fungsi, terdiri dari Sat Lantas 6 personel, Sat Samapta 5 personel, Sat Binmas 2 personel, Sat Polairud 3 personel, Sat Intelkam 2 personel, Sat Resnarkoba 2 personel, Sat Reskrim 2 personel, dan Sie Provos 3 personel.
Patroli dimulai pada pukul 22.30 WIB dengan rute yang meliputi sejumlah titik strategis, yaitu Mapolresta Barelang – Dataran Engku Hamidah – Bundaran Madani – Depan Hotel 01 – Bundaran BP Batam – Simpang Masjid Raya – Simpang Franky – Simpang Kara – Simpang Kepri Mall – dan kembali ke Mapolresta Barelang. Sasaran kegiatan Cipkon mencakup berbagai potensi gangguan kamtibmas, di antaranya Curas, Curat, dan Curanmor (C3), premanisme, senjata tajam, bahan peledak, narkoba, senjata api ilegal, obat-obatan terlarang, penyakit masyarakat (pekat), balapan liar, kendaraan R2 dan R4, penggunaan knalpot brong, serta bentuk kejahatan lainnya.
Tindakan kepolisian yang dilakukan dalam kegiatan ini meliputi penyampaian imbauan dan pesan-pesan kamtibmas kepada masyarakat, penyuluhan untuk mencegah pelanggaran dan kecelakaan lalu lintas, peningkatan kesadaran masyarakat dalam berlalu lintas yang baik dan sesuai aturan, serta penindakan berupa sanksi tilang terhadap pelanggar lalu lintas dan pelaku balapan liar.
Adapun hasil dari kegiatan Cipkon ini menunjukkan bahwa masyarakat menyambut baik kehadiran personel Polri di tengah-tengah mereka serta menerima pesan-pesan kamtibmas yang disampaikan. Tim juga melakukan penindakan berupa tilang terhadap pengendara roda dua yang tidak dilengkapi surat-surat dan terindikasi melakukan balapan liar. Secara umum, kegiatan ini berhasil menciptakan rasa aman dan nyaman di lingkungan masyarakat Kota Batam. Tidak ditemukan kejadian menonjol selama kegiatan berlangsung.
Kapolresta Barelang, Kombes Pol Zaenal Arifin, S.I.K., menyampaikan bahwa kegiatan patroli KRYD ini merupakan salah satu bentuk nyata komitmen Polresta Barelang dalam menjaga stabilitas kamtibmas di wilayah Kota Batam. “Kami ingin memastikan bahwa kehadiran Polri benar-benar dirasakan oleh masyarakat. Dengan kehadiran patroli gabungan di malam hari, kami berharap dapat menciptakan rasa aman, mengurangi potensi gangguan keamanan, serta menekan angka kriminalitas yang meresahkan warga,” ujarnya. Beliau juga menghimbau seluruh elemen masyarakat untuk mendukung upaya Polri dengan menjaga ketertiban dan melaporkan setiap aktivitas mencurigakan kepada aparat kepolisian.
Editor : Dimas Sirait
Follow & Subscribe
BERITA POPULER
-
ket foto:kondisi terkini di pelabuhan PT asdp Ferry Indonesia Telaga Punggur batam,banyak penumpang pejalan kaki tidak mendapatkan tiket pen...
-
Batam penajurnal.id -// selama bergulirnya kasus pembunuhan brigadir novriyansah yosua hutabarat oleh Sambo cs di persidangan,pada saat...
-
Rusaknya tatanan kota disebabkan banyaknya proyek yang terkesan kebal hukum yang tidak memikirkan lingkungan berakibat fatal bagi masyarakat...
-
Tidak hanya menjaga perbatasan negara, Bea Cukai Batam juga menegaskan peran pengawasan yang berkontribusi terhadap kelestarian lingkungan. ...
-
Menyongsong Era Penegakan Hukum Modern, Polresta Barelang Bahas Implementasi KUHP Nomor 1 Tahun 2023Polresta Barelang menggelar kegiatan Penyuluhan Hukum Penanganan Praperadilan dan KUHP Nomor 1 Tahun 2023 yang berlangsung di Aula Lantai II...
-
Tari lilin dari Minangkabau, Sumbar. (Foto: Istimewa) JAKARTA - Penajurnal.id | Terdapat banyak ragam jenis budaya tari tradisional yan...
-
PENAJURNAL.COM Praya (NTB) - Dua orang pemuda nyaris tewas dihajar warga setelah dipergok melakukan pencurian sepeda motor di Desa Segala...
-
Polresta Barelang menggelar kegiatan Coffee Morning bersama insan pers Kota Batam bertempat di Aula Anindhita Polresta Barelang. Kegiata...
-
Pada Senin, 24 November 2025 sekira pukul 23.00 WIB, Kodim 0316/Batam, Bea Cukai Batam, Polda Kepri dan Forkopimda Batam berhasil melakuka...
-
TINDAK PIDANA PENGANIAYAAN MENGGUNAKAN SAJAM YANG MENGAKIBATKAN KORBAN MENINGGAL DUNIA DI KAVLING BARU, BIDA KABIL NONGSA PENAJURNAL.COM BAT...


No comments:
Post a Comment